Sidak Bersama KPK

Diunggah pada Rabu, 28 Pebruari 2018

Curah hujan yang tinggi membuat Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini terus melakukan pengecekan pengerjaan saluran Box Culvert di beberapa lokasi. Seperti di Jalan Raya Sememi Surabaya, proses pengerjaan saluran Box Culvert yang sedikit terhambat membuat dirinya terus berupaya mencarikan solusi terbaik agar pengerjaan bisa segera selesai.

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menyampaikan untuk pengerjaan Box Culvert di Jalan Raya Sememi memang sedikit terhambat. Karena, ketika proses pengerjaan dilakukan maka dibutuhkan untuk menutup saluran, sementara ketika saluran ditutup maka ketika hujan turun air akan meluap.

Akhirnya kita lakukan koordinasi dengan pihak kepolisian untuk nutup jalan, dan kepolisian menyampaikan kita harus koordinasi juga dengan Polres Gresik, karena jalan itu kan juga jalan ke Gresik, kata Wali kota Risma di Balai Kota, usai melakukan pengecekan pengerjaan saluran Box Culvert, Rabu, (28/02/18).

Ia pun memastikan untuk pengerjaan Box Culvert di Jalan Raya Sememi bisa selesai sebelum musim hujan tahun depan. Agar pengerjaan Box Culvert bisa cepat selesai. Rencananya, Jalan Raya Sememi Surabaya akan ditutup, agar proses pengerjaan Box Culvert bisa segera terselesaikan. Kita masih cari jalan alternatif untuk akses jalannya, tapi kita akan koordinasikan dulu dengan Polres Gresik, terangnya.

Setelah melakukan pengecekan pengerjaan di salah satu saluran Box Culvert, Wali Kota Risma lantas menuju salah satu Kantor Kecamatan Tandes Surabaya. Secara langsung ia melakukan pengecekan terhadap kebersihan kantor. Secara spontan, ia menggugah kesadaran para pegawai kecamatan agar lebih peduli lagi terhadap kebersihan kantornya.

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menyampaikan untuk pengerjaan Box Culvert di Jalan Raya Sememi memang sedikit terhambat. Karena, ketika proses pengerjaan dilakukan maka dibutuhkan untuk menutup saluran, sementara ketika saluran ditutup maka ketika hujan turun air akan meluap.

Akhirnya kita lakukan koordinasi dengan pihak kepolisian untuk nutup jalan, dan kepolisian menyampaikan kita harus koordinasi juga dengan Polres Gresik, karena jalan itu kan juga jalan ke Gresik, kata Wali kota Risma di Balai Kota, usai melakukan pengecekan pengerjaan saluran Box Culvert, Rabu, (28/02/18).

Ia pun memastikan untuk pengerjaan Box Culvert di Jalan Raya Sememi bisa selesai sebelum musim hujan tahun depan. Agar pengerjaan Box Culvert bisa cepat selesai. Rencananya, Jalan Raya Sememi Surabaya akan ditutup, agar proses pengerjaan Box Culvert bisa segera terselesaikan. Kita masih cari jalan alternatif untuk akses jalannya, tapi kita akan koordinasikan dulu dengan Polres Gresik, terangnya.

Setelah melakukan pengecekan pengerjaan di salah satu saluran Box Culvert, Wali Kota Risma lantas menuju salah satu Kantor Kecamatan Tandes Surabaya. Secara langsung ia melakukan pengecekan terhadap kebersihan kantor. Secara spontan, ia menggugah kesadaran para pegawai kecamatan agar lebih peduli lagi terhadap kebersihan kantornya.

Pada saat itu, personil Dinas Pemadam Kebakaran Surabaya juga melakukan simulasi dan muter di depan Balai Kota Surabaya menggunakan Bronto Skylift. Wali Kota Risma pun memberikan arahan supaya tidak perlu ragu dan khawatir tidak bisa melewati beberapa ruas jalan di Surabaya. Ia memastikan hampir semua ruas jalan di Surabaya bisa dilewati oleh Bronto meskipun kerangka mobil itu sangat besar. Jadi, tidak perlu khawatir tidak bisa lewat di jalanan, kata Risma di sela-sela mengecek mobil itu.

Makanya, pagi ini Wali Kota Risma langsung melakukan simulasi apabila mobil Bronto itu lewat di jalanan Surabaya. Ia meminta belok dan lewat di jalan yang agak kecil muter di depan Balai Kota Surabaya. Ini tadi tak coba, kami coba belok, ternyata roda depannya bisa main, sehingga lebih mudah untuk beloknya. Tadi jalannya juga kecil bisa, tapi memang kalau pengamanannya, butuh kaki yang cukup lebar. Aku belajar ini, aku belajar khusus untuk mobil PMK ini, terangnya.