Ribuan Pelari Bertanding Sekaligus Diajak Menikmati Suasana Kota Pahlawan dalam Surabaya Marathon 2018

Diunggah pada Minggu, 12 Agustus 2018

Dinkominfo-Ribuan pelari marathon bertanding menjadi yang terbaik dalam Surabaya Marathon 2018 yang berlangsung hari ini (12/8). Bekerja sama dengan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DPD Jawa Timur, event internasional dalam rangka menyambut HUT RI ke-73 ini diberangkatkan langsung oleh Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini dari Jalan Embong Malang tepatnya di depan Tunjungan Plaza 4 Surabaya.

Sebanyak 4.300 pelari tercatat mengikuti Surabaya Marathon 2018, jumlah itu lebih banyak dari target awal yakni 4.000 peserta, hal ini menunjukkan antusiasme peserta dalam mengikuti acara ini. Jumlah tersebut terbagi beberapa kategori yakni Full Marathon, Half Marathon, 10 kilometer sebanyak, dan 5 kilometer. Dalam event yang telah digelar kali kedua ini, peserta akan memperebutkan total hadiah 500 juta rupiah.

Walikota Risma berharap Surabaya Marathon dapat menjadi acara rutin tahunan dan dapat mendorong sektor pariwisata Kota Pahlawan. Walikota Risma mengungkapkan bahwa agar para pelari dapat berlomba sambil menikmati suasana Surabaya, jalan-jalan yang dilalui oelh pelari disterilkan. Di beberapa titik juga telah disiapkan tampilan kesenian berupa campursari, barongsai, angklung , drumband dan musik patrol. Pemkot juga menyiagakan tenaga medis yang tersebar di 12 titik rute lari marathon.

Rute yang dilewati peserta adalah Gemblongan Jalan Tunjungan Jalan Gub. Suryo Jalan Yos Sudarso Jalan Walikota Mustajab Jalan Biliton Jalan Sulawesi Jalan Raya Gubeng Jalan Karimun Jawa Jalan Sono Kembang Jalan Panglima Sudirman Jalan Urip Sumoharjo Jalan Raya Darmo JalanWonokromo.

Selanjutnya, ke Jalan A. Yani U Turn Jalan A. Yani (depan Cito) Jalan A. Yani Wonokromo Jalan Bumiarjo Jalan Diponegoro Jalan Ciliwung Jalan Adityawarman Jalan Mayjen Sungkono Jalan HR Muhammad Jalan Mayjen Yono Soewojo Uturn depan Spassio Jalan Mayjen Yono Soewojo Jalan HR Muhammad Jalan Mayjen Sungkono Jalan Indragiri Jalan Dr. Soetomo Jalan Raya Darmo Jalan Urip Sumoharjo Jalan Basuki Rachmad Jalan Embong Malang.