Wali Kota Eri Cahyadi Gandeng Pemuda IPNU dan IPPNU Jadi Agen Perubahan

Diunggah pada Minggu, 27 Maret 2022

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi hadir dalam pelantikan Pengurus Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Surabaya, di Hotel Tunjungan, Minggu (27/3/2022) pagi. Di kesempatan ini, Wali Kota Eri Cahyadi memberikan semangat perubahan kepada 120 pengurus baru yang hadir.

Dalam acara pelantikan IPNU dan IPPNU ini tidak hanya dihadiri oleh Wali Kota Eri Cahyadi, ada pula Ketua Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Surabaya Kiyai Haji Ahmad Muhibbin Zuhri, Ketua Pimpinan Wilayah (PW) IPNU Jawa Timur M. Fakhrul Irfansyah, Pengurus Pusat PP IPPNU Nurul Hidayatul Ummah, Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Akhmad Yusep Gunawan yang diwakili oleh Wakapolrestabes AKBP Hartoyo, Anggota DPRD Kota Surabaya Abdul Ghoni Mukhlas dan masih banyak lainnya.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dalam sambutannya mengatakan, para pemuda anggota IPNU dan IPPNU yang dilantik pada hari ini diharapkan bisa berkontribusi dan menjadi agen perubahan di Kota Surabaya. Menurut dia, para pemuda yang tergabung dalam IPNU dan IPPNU, mempunyai kontribusi dalam menciptakan pemimpin hebat dan perubahan di masa depan untuk bangsa Indonesia, khususnya Kota Surabaya.

Berita Selengkapnya