Pimpin Upacara Hari Ibu, Wawali Armuji Tiba-Tiba Ingat Perjuangan Bu Risma Pimpin Surabaya

Diunggah pada Kamis, 22 Desember 2022

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar upacara Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-49 tahun 2022 di Taman Surya atau halaman Balai Kota Surabaya, Kamis (22/12/2022). Dalam upacara itu, Wakil Wali Kota Surabaya Armuji atau Cak Ji menjadi Inspektur upacara menggantikan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang sedang ada acara.

Bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Camat Wonokromo Maria Agustin Yuristina, dan para petugas upacara lainnya juga berasal dari para perempuan di lingkungan Pemkot Surabaya, termasuk pula para peserta upacaranya adalah para srikandi di jajaran Pemkot Surabaya.

Pada kesempatan itu, Wawali Armuji membacakan sambutan dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA). Menariknya, pada saat hendak mengakhiri sambutan tersebut, Wawali Armuji tiba-tiba menyampaikan bahwa di atas mimbar itu teringat dan terngiang-ngiang dengan perjuangan seorang ibu yang merupakan perempuan pertama yang menjadi Wali Kota Surabaya, yaitu Ibu Tri Rismaharini atau Risma.