Foto Pahlawan Revolusi Dipajang di Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Balai Kota Surabaya

Diunggah pada Sabtu, 01 Oktober 2022

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Balai Kota Surabaya, Sabtu (1/10/2022). Upacara itu dipimpin langsung oleh Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan diikuti oleh seluruh Forkopimda Kota Surabaya beserta jajaran Pemkot Surabaya dan jajaran TNI-Polri.

Ada hal menarik dari upacara pagi ini, yaitu sejumlah foto Pahlawan Revolusi dan foto pahlawan lainnya dipajang di karpet merah di area upacara. Mereka seakan turut serta mengikuti Upacara Peringatan Kesaktian Pancasila yang berlangsung hikmat pagi ini.

Setidaknya ada 11 foto para pahlawan yang dipajang saat upacara itu. Sejumlah foto itu merupakan foto para Pahlawan Revolusi, diantaranya Jenderal TNI (Anumerta) Ahmad Yani, Letnan Jenderal TNI (Anumerta) Raden Suprapto, Kapten Czi. (Anumerta) Pierre Andreas Tendean, Kolonel (Anumerta) Sugiyono Mangunwiyoto, Letnan Jenderal TNI (Anumerta) Mas Tirtodarmo Haryono, dan Letnan Jenderal TNI (Anumerta) Siswondo Parman.