Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-27, Wali Kota Eri Cahyadi Targetkan P3DN Tahun 2023 Lebih dari Rp 3,8 Triliun

Diunggah pada Sabtu, 29 April 2023

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar upacara peringatan Hari Otonomi Daerah ke-27 tahun 2023 di Taman Surya Balai Kota Surabaya, Sabtu (29/4/2023). Dengan mengambil tema Otonomi Daerah Maju, Indonesia Unggul, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menargetkan optimalisasi Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) tahun 2023 melebihi angka Rp 3,8 Triliun.

Sebab, pada bulan Maret 2023, Kota Surabaya menerima penghargaan P3DN dari Kementerian Perindustrian Republik Indonesia (Kemenperin RI) atas optimalisasi program P3DN. Capaian P3DN Pemkot Surabaya tahun anggaran 2022 tembus di angka Rp 3,8 Triliun. Pada tahun 2023, Pemkot Surabaya mengalokasikan anggaran APBD senilai lebih dari Rp 3 Triliun pada sektor UMKM.

Oleh sebab itu, Pemkot Surabaya berkomitmen membelanjakan triliunan APBD untuk produk lokal dan UMKM. Berdasarkan data Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) per 25 November 2022, belanja APBD Surabaya untuk UMKM mencapai Rp 1,2 Triliun, serta hingga akhir tahun 2022 mencapai Rp 2,2 Triliun. Sementara belanja untuk PDN (Produk Dalam Negeri) tembus di angka Rp 1,7 Triliun, serta hingga akhir tahun 2022 menembus angka Rp 3,8 Triliun.